Semoga blog ini dapat membuka cakrawala dan menambah ilmu para pembaca tentang informasi unik yang ada di dunia, Selamat membaca.. :)

Kamis, 23 Juni 2011

Kamera Digital sekali pakai (disposable) yang dibuat dari suku cadang ponsel yang sudah rusak


Mungkin kita sering melihat dan bahkan menggunakan kamera yang sekali pakai (disposable) tetapi pasti belum pernah kan kita melihat kamera digital sekali pakai (disposable digital camera)?
Berterima kasihlah kepada perusahaan Plaza Create, Jepang yang telah menciptakan kamera digital sekali pakai.
Hebatnya lagi, kamera digital sekali pakai ini dibuat dengan menggunakan suku cadang ponsel yang telah dibuang oleh pemiliknya seperti layar LCD, lensa dan lainnya.

Dengan cara seperti ini, perusahaan tersebut bahkan telah membantu pemerintah Jepang yang memang sedang pusing dengan banyaknya "bangkai" ponsel di negara tersebut karena pada tahun 2006 saja, hanya 13% ponsel yang rusak dapat didaur ulang (recycled).
Disposable Digital Camera ini akan dijual dengan harga sekitar Rp. 110.000 untuk 27 kali jepret dan Rp. 130.000 untuk 50 kali jepret.
 
Sumber berita
Japanese company uses recycled cell phone parts in disposable digital cameras.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar